Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Sumatera Utara menjalin silaturahmi dengan Serikat Pekerja/ Serikat Buruh dalam buka puasa bersama di kantor Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Sumatera Utara, Selasa (18/03/2025).
Sebelum berbuka puasa bersama, dilakukan pemilihan Ketua Panitia May Day Provinsi Sumatera Utara tahun 2025. Sidang pemilihan Ketua May Day dipimpin oleh 3 Ketua Serikat Pekerja/ Serikat Buruh yaitu Bapak C. P Nainggolan (DPD K SPSI Sumut), Ramlan Hutabarat (Korwil KSBSI Sumut), dan Rintang Berutu, SH (SPMI Sumut).
Dengan 3 kandidat calon Ketua May Day Sumut 2025 yaitu Bapak Ismail, Bapak Poltak Tampubolondan Bapak Noviandy.
Poling suara dilakukan oleh perwakilan SP/SB yang datang buka puasa bersama dengan jumlah suara 65 suara. Bapak Noviandy terpilih sebagai Ketua Panitia May Day Provinsi Sumatera Utara tahun 2025.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Sumatera Utara Bapak Dr. Drs. M. Ismael P. Sinaga, M. Si menyampaikan selamat kepada Ketua Panitia May Day Provinsi Sumatera Utara tahun 2025 dan berharap Ketua May Day Provsu tahun 2025 dapat merangkul seluruh SP/SB terlibat untuk merayakan Hari Buruh Internasional “May Day”.