Kesehatan pekerja perlu perhatian kita semua, hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Sumatera Utara Bapak Dr. Drs. M. Ismael P. Sinaga, M. Si pada Sosialisasi Pemeriksaan Kesehatan Pekerja di Kawasan Industri Medan (KIM). (Selasa, 9 Juli 2024)
Bapak M. Ismael P. Sinaga menegaskan agar seluruh kesehatan pekerja diperiksa dan K3 di tempat kerja wajib diterapkan jangan hanya formalitas saja.
Bapak M. Ismael P. Sinaga juga menambahkan agar perusahaan-perusahaan di Sumatera Utara memanfaatkan Rumah Sakit Umum (RSU) milik Pemerintah sebagai tempat untuk melakukan pemeriksaan kesehatan pekerja. "Kita harus memanfaatkan RSU milik Pemerintah yaitu salah satunya seperti RSU Haji Medan apalagi RSU Haji Medan akan menjadi satu-satu RSU di wilayah Sumatera yang menggunakan tenaga nuklir dan RSU Haji Medan akan menjadi RSU Internasional", ucapnya.
Bapak M. Ismael P. Sinaga juga menyampaikan bahwa sekarang RSU Haji Medan peralatan-peralatan sudah lengkap dan canggih dan siap melayani masyarakat dan pekerja.
"Kita dulu berobat ke luar negeri, namun sekarang kita tidak perlu lagi karena ada RSU Haji Medan" ucapnya.
"Kita harus berbangga karena kita punya RSU Haji Medan dan kita harus perduli dengan RSU milik Pemerintah khususnya milik Pemerintah Provinsi Sumatera Utara" tambahnya.